7 TIPS MENGHADAPI ART BLOCK

7 tips how to deal with art block


Ideas Block, yaitu kondisi di mana kita tak bisa mendapatkan suatu ide, bukan hanya dialami oleh seorang penulis. Bahkan seorang seniman atau artist pun sering mengalaminya. Jika seorang penulis menyebutnya dengan istilah Writing's Block, maka dalam dunia seni (khususnya painter atau seniman lukis), terkenal dengan nama Art Block. Jika kalian mengalami kondisi seperti ini, berikut ada 7 Tips menghadapi art block yang akan saya bagikan. Semoga bisa menjadi solusinya. 

7 TIPS MENGHADAPI ART BLOCK


Sebelum membahas tentang Art Block, saya ingin menjelaskan lebih dulu alasan mengapa menulis tema ini. Masih ingat tentang 30 days art blog challenge yang saya gagas awal bulan ini ? Hahha.. sepertinya saya hanya sanggup memenuhinya sampai tema yang ke 6.

Supaya gak curang, saya kan melanjutkan challengenya. Tetapi saya akan membuat postingan sesuai urutan tanggalnya saja. Supaya nantinya saya tahu, apa saja yang sudah  terlewatkan. Dan sesuai tema kali ini, saya ingin membahas tentang bagaimana cara menghadapi bad mood. Salah hal yang bisa menyebabkan Art Block. 

Art Block sendiri sebenarnya kondisi di mana kita kehilangan ide atau gagasan dalam membuat sebuah karya. Pun bagi saya, mood yang jelek juga menjadi salah satu faktor Art Block. Jika saya sedang dalam suatu projek (seperti art challenge), kemudian mendadak mood menghilang, apabila tetap diteruskan hasilnya akan acak adul, alias gak karuan. Karena itu saya punya trik sendiri.

Sebagian trik di bawa ini saya gunakan untuk mengatasi bad mood yang muncul minggu lalu. Selain itu, saya absen tidak mengisi Blog ini karena memang kesibukan dan pekerjaan yang numpuk. (Banyak alesan Gels ! 🤭🤭🤭🤭 )

Hmm... Apa aja sih 7 tips yang mampu menghadapi art block ? Ini penjelasannya : 

MENONTON VIDEO TUTORIAL


Setiap kali mengalami kondisi Art Block, saya sering meluangkan waktu untuk melihat video tutorial. Misalnya tentang bagaimana menggunakan Teknik Flat Wash pada watercolor. Atau bagaimana cara membuat lukisan abstrak dengan teknik pouring, atau bahkan tutorial membuat object lukis dari illustrator kesukaan saya. 




Video Anita Gadzinska 

Dengan menonton video tutorial, biasanya akan muncul keinginan saya untuk mencoba teknik baru tersebut. Tapi jika mood gak muncul juga, kalian tetap bisa melanjutkan nonton video yang lainnya. Hahaha.. Ingat kuota tapi ya ! 

MEMBUAT PROMPT LIST GAMBAR


Sama halnya jika kita kehilangan ide menulis, suatu prompt list bisa membantu kita untuk mendapatkan ide dan tema baru dalam menciptakan karya baru. Misalnya, seperti Blog Challenge ini. Saya tetap bisa mendapatkan ide untuk menulis, karena sebelumnya saya sudah membuat promp listnya. 

Cara ini dulu juga saya gunakan saat saya belajar tentang Doodle Journal. Dalam sebulan saya membuat tantangan untuk menggambar dengan tema yang berbeda setiap harinya. Ini menyenangkan tapi juga kadang membosankan pada saat bersamaan. Hihihi.. 

MENCOBA ART MATERIAL BARU 



Punya art material baru ? Bisa banget dicoba nie Genks. Siapa tahu ide kreatif bisa muncul lagi. Kadang saya menggunakan trik ini jika saya mulai merasa jenuh dengan aktivitas tertentu. Untuk memutus rantai kejenuhan, saya mencoba bereksperimen dengan art material  dan gaya lukis yang baru. 

KELUAR DARI ZONA NYAMAN


Trik ini juga sering saya lakukan. Terutama jika saya mulai bosan dengan object yang sama berulang-ulang. Misalnya kondisi di mana saya sering banget membuat illustrasi si Bowgel, hingga akhirnya saya merasa jenuh dengan bentuk objek yang sama. 

Untuk mengurangi rasa bosan tersebut, saya membuat karakter yang sama sekali bukan karakter saya. Hahhaa.. Tapi ini menyenangkan karena saya bisa keluar dari zona kebosanan tapi tetap produktif berkarya. Siapa tahu bentuk karakter baru saya bisa dikenal kayak si Bowgel. Hahaha.. 


cara menghadapi art block


JANGAN DIPAKSA ! 


Tak ada salahnya kita memang benar-benar rehat dari rutinitas kita selama beberapa saat. Mungkin rasa bosan hadir sebagai tanda bahwa tubuh kita juga perlu diistirahatkan sejenak. Jangan terlalu dipaksakan. Pun dalam kasus saya, setiap bad mood atau art block datang, kalo dipaksakan hasilnya tak pernah maksimal. Oleh karena itu, perlu sejenak kita melepaskan kejenuhan dan penat dari rutinitas. 

Moment ini bisa kita gunakan untuk mempelajari hal lain yang gak berhubungan dengan art (seni). Mungkin kita bisa traveling, membaca atau kalo saya beralih ke Blog. Hahha.. Menulis, melukis, menulis, melukis.. dst. 

MENGIKUTI WORKSHOP 


Cara ini memang belum pernah saya lakukan sebelumnya karena tidak memiliki banyak waktu luang. Apalagi sebagian workshop dilakukan saat weekend. Masalahnya weekend saya masuk kerja, hiks.. (ngeles terus Gels !). 

Ikut dalam workshop, selain mendapatkan pengalaman dan suasan baru juga bisa mendapatkan ilmu baru loh Genks. Apalagi kan biasanya workshop diadakan oleh orang-orang yang ahli dibidangnya. Nah, kalo punya waktu dan biaya gak ada salahnya ikutan workshop.

DRAW IN YOUR STYLE (ART CHALLENGE) 


Kalo yang punya Instagram, pasti gak asing dengan hashtag #Drawinyourstyle ya Genks. Apalagi yang berkecimpung di dunia illustrasi. Hehhe.. Karena Art Challenge ini lagi ngetrend banget di Instagram. 

draw in your style challenge

Aturan main draw in your style ini juga gampang kok Genk. Kalian hanya membuat illustrasi sesuai gaya kalian dari referensi gambar salah satu yang mengadakan challenge. Misalnya Illustrator A membuat gambar cewek dengan bunga-bunga di kepalanya. Dari referensi tersebut kita buat gambar yang menyerupai tapi versi kita sendiri.

Dengan cara ini kita juga bisa membangun karakteristik gambar kita loh gaes. Meskipun referensi gambar dari orang lain, tapi soal ciri goresan tetap menggunakan gaya kita sendiri. Trik ini juga bisa mencegah adanya penjiplakan pada gambar. Karena ada 2 faktor : 

  • Si pemilik referensi gambar dengan sadar dan sengaja memperbolehkan hasil gambarnya untuk diimitasi oleh orang lain. 
  • Pembuat gambar, meski mendapatkan referensi gambar tetapi tetap menggunakan ciri khasnya untuk menciptakan illustrasi baru. Jadi gak ada pencurian gambar dan ide. Karena memang diberi ijin untuk mengimitasi gambar. Contohnya hasil gambar yang saya buat tahun 2018 lalu. 😁😁😁

ewafebri draw in your style


Itulah 7 Tips menghadapi Art Block. Semoga 7 cara ini bisa membantu kalian jika sedang mengalami kondisi art block. Hihi.. ngomong-ngomong masih ada banyak cara sebenarnya untuk mengatasi Art Block ini. Tapi yang bisa saya berikan baru 7 cara ini saja. Hahaha.. 

Apakah teman-teman memiliki cara lain untuk menanggulangi kondisi Art Block ? Share dikolom komentar yuk ! Hihihi.. 


Post a Comment

0 Comments